VISI

Posted by Operator Dispar | 2022-08-08 09:56:33

Mewujudkan Pangandaran Sebagai Daerah Tujuan Wisata Dunia Yang Berbasis Lingkungan, Alam dan Budaya

MISI

Misi Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Pangandaran adalah:

  1. Meningkatkan kualitas aparatur dan sumber daya manusia Pariwisata dan Kebudayaan yang profesional;
  2. Meningkatkan pengembangan kualitas aksesibilitas, amenitas dan atraksi wisata;
  3. Mewujudkan sapta pesona dan promosi pariwisata;
  4. Menjalin kemitraan dengan stakeholder pariwisata dan kebudayaan serta pelaku usaha;
  5. Meningkatkan pemberdayaan masyarakat dan pengembangan ekonomi kreatif untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat;
  6. Meningkatkan penggalian, pelestarian, pemberdayaan, pengembangan dan pemanfaatan cagar budaya, kepurbakalaan dan seni budaya;
  7. Menumbuhkembangkan potensi seni budaya sebagai peluang investasi wisata.